Minggu, 01 September 2013

Runaway Ran by Mia Arsjad


Runaway Run
Oleh Mia Arsjad
Penerbit oleh PT Gramedia Pustaka Utama
Kompas Gramedia Building 
Blok 1 lantai 5
Jl. Palmerah Barat 29-37, Jakarta 10270

Disisi lain adanya internet makin memudahkan tak urung membuat sebagian orang meraup untung dari bisnis online.
Tapi bagi yang emang doyan belanja, tak ada kata tak sempat belanja. Gak ke mall bukan berarti gak bisa belanja.
Tinggal buka website semua jenis barang ada, dari yang murah sampe yang harganya selangit.
Tak terkecuali bagi Katrina. Kegemarannya belanja online sudah pada efek nyandu.
Dia selalu tak tahan melihat barang-barang lucu yang di pajang salah satu online store langganannya dan gak akan puas sebelum bisa memilikinya.
Tapi sekarang ketika Ayah bukanlah pemegang jabatan seperti dulu, Katrin harus hidup irit dan mengurangi kebiasannya belanja online.

Tapi masalahnya, Katrin gak bisa!!!! Gak bisa kalo gak belanja. Gak bisa kalo gak nongkrong di kafe.
Lalu tanpa sengaja Alya, sahabatnya, memberi tahu tentang iklan lowongan kerja paruh waktu untuk menjadi asisten komikus Indonesia J.F.Ran.
Sang penulis adalah kreator dibalik komik 4 Hero No Zero yang sedang booming di Indonesia.
Dituntut kebutuhan duniawi dan gak mau puasa belanja, Katrin berusaha bertahan menjadi asisten J.F. Ran yang kaku dan dingin, tapi anehnya begitu ramah dan hangat kalau sama fans-nya.
Belum lagi pacarnya yang cemburuan, suka teriak-teriak, dan kadang jadi korban fashion yang nyeleneh.
Sanggupkah Katrin bertahan demi memuaskan keinginannya atau malah memilih mundur begitu mengenal siapa J.F. Ran???



Terhibur pisan baca metropop ini, karakter ceweknya khas banget metropop. 
Unik, diluar dugaan, manja, tapi punya karakter untuk menjadi diri mereka sendiri.
Gak rugi deh, lumayan buat weekend. Melepas penat otak setelah lima hari dihantam kerjaan.
Happy reading all ^^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar